Android 6.0 / Android 'M' Resmi Diberi Nama 'Marshmallow'

Android 6.0 / Android 'M' Resmi Diberi Nama 'Marshmallow'

Android 6.0 / Android 'M' Resmi Diberi Nama 'Marshmallow'
obiyshinichiart - Setelah beberapa hari gencar diberitakan munculnya Android versi 6.0 atau banyak yang mengistilahkan dengan nama Android 'M', akhirnya Google meresmikan Android 6.0 dengan Nama Marshmallow. Android 6.0 merupakan versi lanjutan dari versi Android sebelumnya yang bernama Lollipop. Selain berganti nama, raksasa mesin pencari internet juga menyematkan beberapa fitur canggih seperti pemindai sidik jari, mode pengehematan baterai serta pengizinan aplikasi model baru.

Dikutip dari KOMPAS.com, "Nama Android 6.0 ini terungkap saat Vice President of Engineering Android, Dave Burke mengunggah sebuah foto patung robot hijau. Seperti biasanya, patung tersebut memang dibuat khas sesuai dengan tema yang sedang diusung, dan kali ini robot tersebut terlihat sedang menggenggam marshmallow."

Pada bulan Mei lalu, Google sendiri sudah mengumumkan apa saja fitur terbaru yang nantinya akan disematkan pada OS Andalan terbaru mereka ini. Bisa dibilang, fitur sidik jari ini akan memiliki kesamaan dengan yang sudah pernah disematkan pada ponsel besutan Apple, iPhone 6. Apa saja yang akan menjadi keunggulan dari pemindai sidik jari milik google nantinya? Kita tunggu saja ya.

Selain fitur tersebut, fitur keamanan lain yang akan disuguhkan google adalah pengizinan aplikasi baru untuk memeperoleh akses terhadap smartphone kita. Sebenarnya fitur ini juga sudah ada pada Android Kitkat dan yang terbaru pada saat ini, Lollipop.

Selanjutnya yang menarik adalah adanya fitur Doze. Doze merupakan sebuah pengelola daya yang sedang dipakai ponsel kita. Semisal, saat ponsel kita sedang tidak gunakan sama sekali, maka secara otomatis Doze akan mematikan aplikasi yang sedang aktif.

Beberapa sumber di kutip dari KOMPAS.com

0 komentar untuk Android 6.0 / Android 'M' Resmi Diberi Nama 'Marshmallow'

Tuliskan yang ingin Anda cari dan tekan Enter untuk Mencari